Launching Wake Up Radio Universal
Pada kesempatan kali ini Dewan Santri khususnya bidang Media Center Komunikasi dan Informasi Dakwah (Meckominfod) telah resmi memulai siaran radio pertamanya pada pagi kemarin setelah beberapa hambatan internal yang sering membatalkan dan mengundur siaran tersebut. Mulai sekitar pukul 08:00 s/d selesai, dibawakan oleh Hilda, Awal, Humairo dkk yang mengundang banyak perhatian seantero universal. Hal itu dibuktikan oleh keantusiasan santri yang mengirimkan request lagu ataupun salam-salam kepada orang yang bersangkutan. Disisi lain, siaran radio ini merupakan yang pertama kali muncul di kawasan mahad universal, hal ini terbilang unik karena tempat siaran tersebut berada di kantin kejujuran universal yang notabenenya bisa dilihat oleh kebanyakan santri. Tempat yang dingiinkan masih belum tercapai dikarenakan gedung yang rencananya menjadi homebase santri ataupun Kesenian dan lain-lain masih dalam tahap pembangunan. Tapi dari bidang Meckominfod sendiri itu tidak menyurutkan semangat untuk siaran radio dan terbukti mengundang decak antusiasme dari para santri. Juga tidak lupa pembawaan dari gaya bahasa yang digunakan hampir mirip dengan siaran radio sebagaimana mestinya. Itu merupakan potensi yang layak untuk dikembangkan.
Dari Meckominfod dengan senang hati membuka kesempatan pada siapa saja yang ingin mencoba siaran untuk melatih diri dalam bidang komunikasi juga tata bahasa. Tentu itu adalah salah satu pengalaman yang sangat berharga. Berbicara dengan gaya layaknya penyiar radio dan didengar oleh keluarga universal, merupakan salah satu pengalaman di pesantren ini. Jika tidak ada hambatan, kami akan kembali siaran di minggu depan pukul 08:00 s/d selesai.