Tim Hadlroh Universal

Muhadoroh Awards Meriahkan Pesantren Universal

Sejak sore beranda Pondok tampak ramai oleh para pengurus Dewan Santri. Ada yang sedang memasang sebuah spanduk dan adapula yang mengurusi lampu. Tak hanya itu di urang produksi Radio Universal juga tampak beberapa orang sedang melakukan sebuah rekaman suara.
Mereka adalah Tim Kreatif dari agenda “Muhadoroh Awards 2013” yang diselenggarakan kemarin (Jumat, 22/2) oleh bidang Pengembangan Sumber Daya Santri (PSDS) Dewan Santri Pondok Pesantren Mahasiswa Universal.
Acara perdana yang bertemakan “Kilau Islami Melalui Eksplorasi Potensi” ini dimulai pukul 19.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB. Berbagai bakat santri ditampilkan, diantaranya kesenian hadroh, nasyid, tari Rudat dan lain-lain.
Rangkaian acara ini dimeriahkan dengan penobatan penghargaan bagi santri berbakat dengan berbagai macam nominasi seperti MC Terbaik Terfavorit, Qiroat Terbaik, Penceramah Terbaik Terfavorit, Pembaca Doa Terfavorit, Hiburan Terbaik Terfavorit, Artis Terbaik dan Artis Terheboh.
Sementara itu Dewan Pengasuh mengumumkan dan memberikan penghargaan kepada mahasantri dengan indeks prestasi (IP) tertinggi. Penghargaan ini diraih oleh Muhammad Nurhasan(21), Mahasiswa UIN Jurusan Manajemen Pendidikan Islam (MPI) semester II dengan IP 4,00 (Kateogri Putra) dan Yumna Siti Nurshadrina(20), mahasiswi UIN Jurusan Sastra Inggris semester IV dengan IP 3,7 (Kategori Putri).
Perhelatan terbesar Dewan Santri ini dihadiri oleh seluruh santri, asatidz, alumni dan masyarakat sekitar pesantren. Menurut Ketua PSDS, Daud Ahmad (21) acara ini memang menjadi antusiasme yang tinggi dari santri.
“Maka dari itu acara ini insya Allah akan terus berlanjut,” Pungkasnya. | Dewan Santri 2013

Similar Posts