|

Pondok Pesantren Mahasiswa Universal Gelar Taáruf Santri Baru 2023/2024

Sambutan bang Faqih ketika pembukaan Ta’aruf santri 2023-2024

Pondok Pesantren Universal Al-Islamy kembali menyelenggarakan Ta’aruf santri 2023 yang dilaksanakan di aula baru Pondok Pesantren Universal, Desa Cipadung, Kecamatan. Cibiru, Kota Bandung dengan diikuti 74 mahasiswa baru pada Rabu (12/9/2023) lalu.

Pada kesempatan tersebut, Ahmad Ruhiat Faqih Falahi, putera kedua dewan pengasuh, memberikan sambutan yang mengatakan bahwa  kita semuanya luruskan niat, bulatkan tekad, untuk menjadi santri yang hebat, dimana pasti akan ada godaan dan tantangan bahkan sering sekali muncul.

“Kita bukan lagi anak-anak, kita semua sudah mahasiswa tidak boleh mengeluh dan tidak boleh putus asa mungkin nanti akan ada godaan jenuh, bosan, dan yang paling berat adalah cobaan rindu kepada orang tua,” ucapnya.

Selanjutnya faqih menambahkan, yang paling penting itu adalah menjadi santri yang hebat,pastinya banyak tantangan dan godaan, dan yang paling berat adalah cobaan rindu kepada orang tua.

Maka dari itu, kita harus saling membantu, mengajak, kita adalah satu keluarga, satu penanggungan, mari membuat kenangan indah, kenangan yang kenangan luar bisasa yang tidak pernah terlupakan sehingga suatu saat nanti ketika semuanya sudah lulus bisa kemu dengan senyuman indah, dengan pelukan hangat.

Diskusi antar kelompok

Selanjutnya,untuk rangkaian acara tersebut diawali dari Pembacaan Ayat Suci Al-Qur’an & Sholawat, Menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Yalal Wathon Dan Mars Universal, Sambutan Ketua Pelaksana, Sambutan Ketua Dewan Santri, Sambutan Dewan Pengasuh Sekaligus Pembukaan Acara, Pembacaan Doa, dan disambung oleh Observasi Pemaparan materi tentang“Sejarah, Visi, Misi, dan Tradisi Universal” Oleh Dewan Pengasuh Abi Tatang Astarudin.

Sebagai informasi, acara taáruf santri 2023 ini memiliki tema  “Membentuk mahasantri yang cerdas, berkarakter, dan berdaya saing global. demikian acara ini dimulai pada tanggal 12-17 September 2023.

Kontibutor: Nurul hasanah, Wulan cahya, Nuzhatul (Kel. Aurora, Taáruf)

Editor: Hasemi Fauziah

Similar Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.